Beternak Lebah Sebagai Bukti Cinta Alam

Selamatkan Lebah!
Lebah merupakan sekelompok serangga yang dikenal karena hidupnya yang berkelompok dan menyendiri(soliter). Lebah yang berkelompok biasanya disebut lebah madu. Mereka memproduksi madu dan menyimpan madu yang diambil dari nektar tumbuhan. Selain itu mereka membuat sarang dari malam yang dibuat oleh lebah pekerja dari madu dan propolis yang diambil oleh lebah pekerja dari resin tumbuhan. Lebah yang membuat sarang dari lilin biasanya dari genus apis(apis cerana, apis mellifera, apis dorsata dan lain-lain. Sedangkan lebah yang membuat sarang dari propolis biasanya dari genus trigona( Tetragonula Laevceps, Heterotrigona Itama, Geniotrigona Thoracica dan lain-lain)



Beberapa lebah betina dari spesies tertentu hidup sendiri (soliter) dan sebagian lainnya dikenal memiliki perilaku sosial. Lebah soliter membangun sendiri sarangnya dan mencari makan untuk keturunnya tanpa bantuan lebah lain dan biasanya mati atau meninggalkan sarang pada saat keturunnya belum menjadi lebah dewasa.(Wikipedia) Contoh lebah soliter adalah blue banded bee(lebah sabuk biru). Menurut artikel yang saya baca, lebah sabuk biru sangat bagus untuk penyerbukan.

Apakah Anda pencinta alam? Apabila iya Anda harus pelihara lebah. Apabila tidak, Anda harus mulai belajar mencintai alam. Karena Anda bagian dari alam. Tanpa alam Anda akan kesulitan untuk hidup. Oksigen, makanan, minuman, temperatur dan lainnya adalah produk alam. Apabila alam rusak maka rusaklah semua. Jadi mulai sekarang belajarlah mencintai alam.

Memelihara lebah/budidaya lebah merupakan salah satu gerakan cinta alam. Karena alam butuh lebah untuk penyerbukan. Penyerbukan terbaik adalah lebah. Lebah mempunyai andil dalam proses  penyerbukan sekitar 80% dari tanaman pangan manusia. Tanpa lebah produk dari penyerbukan akan turun drastis dan dapat menyebabkan tanaman menjadi langka atau musnah. Apabila alam kurang baik, produk alam pun kurang baik. Lebah juga menjadi indikator baik buruknya alam sekitar. Kita juga menginginkan produk lain dari lebah seperti madu, bee pollen, royal jelly, propolis dan lilin.

Budidaya lebah membutuhkan vegetasi yang baik. Apabila vegetasi kurang baik maka produk hasil lebah pun tidak sesuai dengan yang diharapkan. Maka kita pun harus memperbaiki vegetasi dengan menanam pohon sesuai yang dibutuhkan lebah. Ketika vegetasi bagus hasinya pun menjadi bagus. Ekspolitasi alam/hutan menyebakan lebah menjadi tergusur dan beberapa spesies terancam punah. Jadi budidaya lebah menjaga agar lebah dan spesiesnya tidak terancam punah. Dimulai dari satu hal mencakup banyak hal. Jangan takut sama lebah, karena lebah hewan yang cuek. Selama tidak menggangu mereka secara langsung maupun tidak langusng lebah akan tetap cuek. Jangan pernah membenci mereka, Kalau Anda membenci mereka mengapa anda menikmati hasil karya mereka. Jadi, cintailah Lebah, sayangilah lebah, peliharalah lebah dan rawatlah lebah.
Proses Penyerbukan
Memelihara lebah sambil menyelamatkan lebah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menyadap getah mangga

Kaliandra Merah

Rosella tak hanya bunga yang menghasilkan nektar